Pelabuhan Sorong
Pelabuhan Sorong merupakan pintu gerbang perdagangan laut di wilayah barat pulau Papua. Pelabuhan ini memiliki terminal penumpang dan peti kemas yang menghubungkan perdagangan di wilayah Kepala Burung dengan wilayah lain di Indonesia. Pelabuhan ini terletak di Jl. Sudirman, Distrik Sorong, Kota Sorong dan dioperasikan oleh PT Pelabuhan Indonesia IV. Kota Sorong sangatlah strategis karena merupakan pintu keluar masuk dan transit ke Provinsi Papua Barat. Kota Sorong juga merupakan kota industri, perdagangan dan jasa, karena Kota Sorong dikelilingi oleh kabupaten lain yang mempunyai sumber daya alam yang sangat potensial.
Fasilitas
- Kapal Pandu xxx
- Kapal Tunda
- Kapal Kepil
- Kapal Survey
- Kapal Gandeng
- Tongkang Air
- Kapal Sampah
- Kontainer Crane
- Transiter
- Forklift
- Top Loader
- Side Loader
- Truck Chasis
- Lapangan Peti Kemas
- Transiter Lapangan
- Super Trucker
- Head Truck Lapangan
- Panjang Pelabuhan
- Lebar Pelabuhan
- Kedalaman
- Kolam
- Dermaga
- Unit Gudang
- Lapangan Penumpukan
- Radio
- Cuaca